Rabu, 14 November 2018

Nihilnya Respon Terhadap Perubahan Iklim

Bumi merupakan tempat hidup manusia. Tak ada tempat hidup lain sesempurna bumi. Meskipun beberapa kali astronot mencari planet-planet lain yang bisa untuk ditempat tinggali namun sejatinya hal itu tak pernah ditemukan. Bumi menyediakan tanah yang subur agar manusia bisa ercocok tanam. Bumi menyediakan lautan yang begitu biru untuk kehidupan hewan laut. Bumi menyediakan berjuta-juta tumbuhan untuk menyuplai oksigen bagi makhluk hidup heterorof seperti manusia. Sungguh luar biasa bumi ini yang telah diciptakan Allah SWT. Dengan ciptaan yang sudah sempurna ini tentunya tidak perlu ada beribu-ribu hal lain untuk memberikan suatu perubahan agar tambah baik.

Lambat laun berjalannya waktu terasa bumi ini tak seperti dulu lagi. Memang manusia selalu melakukan hal untuk tujuan kemajuan bangsa dan sebagainya. Namun perlu dicermati apakah yang dilakukannya itu memberikan efek samping atau tidak. Jika memang  menimbulkan efek samping  tentunya hal itu tidak perlu dilakukan karena akan memberikan hal buruk pada bumi ini dan salah satunya adalah perubahan iklim. Perubahan iklim menjadi permasalahan yang begitu sering Rengsangan atau stimulus  akan langsung diterima oleh sistem saraf tepi lalu diolah oleh sistem syaraf pusat dan dibawa lagi oleh sistem syaraf tepi motorik menuju otak untuk membuat manusia itu merespon keadaan. 

Namun yang menjadi pertanyaan adalah respon apa yang akan diberikan. Bagi diabaikan. Padahal jika dicermati perubahan iklim ini secara langsung dirasakan oleh manusia. kebanyakan orang pasti hanya akan mengeluh tanpa da suatu tindakan apapun. Bagi para orang-orang kaya, pejabat, bahkan para pemimpin kebanyakan akan lalai dengan hal ini karena dengan kekayaan atau jabatan mereka hal kenyamanan pasti tak perlu diragukan lagi, mereka dalam kesehariannya tak merasakan kepanasan. Tentunya semua ini menjadi PR kita bersama.

Perubahan iklim yang terjadi ini umumnya ditandai oleh beberapa hal diantaranya adalah perubahan temperatur rerata harian dan pola curah hujan. Salah satu bukti terjadinya perubahan temperatur daerah indonesia yang cukup signifikan adalah adanya konfirmasi tentang melelehnya es di puncak Jayawijaya (kompas.com). Tidak hanya itu, peningkatan temperatur rerata harian juga berpengaruh sangat signifikan terhadap pola curah hujan yang umumnya ditentukan oleh sirkulasi monsun Asia dan Australia. Hal ain yang diakibatkan juga adalah kekeringan dan banjir ekstrem yang mana akan berimbas pada sektor pertanian dan kelautan yang menjadi  mayoritas pekerjaan masyarakat di Indonesia.

Menjaga alam adalah tugas manusia sebagai khalifah di bumi. Banyak manfaat yang didapatkan ketika manusia menjaga alam. Alam yang sehat manusianya juga akan sehat. Begitupun sebaliknya, jika alamnya rusak manusianya juga akan rusak, karena manusia selalu berinteraksi dengan alam. Maka dari itu penting untuk menjaga alam. Memang sejatinya manusialah yang melakukan kerusakan di alam ini sebagaimana firman Allah dalam surat Ar-Rum ayat 41 dan 42, yang artinya adalah
“Telah tampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena perbuatan tangan manusia; Allah menghendaki agar mereka merasakan sebagian dari (akibat) perbuatan mereka agar mereka kembali (ke jalan yang benar).” (41)
“Katakanlah (Muhammad), bepergianlah di bumi lalu lihatlah bagaimana kesudahan orang-orang dahulu. Kebanyakan dari mereka adalah orang-orang yang mempersekutukan (Allah).” (42)


Dibutuhkan solusi sesegera mungkin untuk mengatasi masalah perubahan iklim ini supaya alam ini tetap terjaga. Dimulai dulu dari yang paling sederhan yakni dari diri sendiri yakni bisa dengan mengurangi penggunaan kendaraan bermotor dan menanam tanaman sebanyak mungkin terutama di tempat-tempat yang gersang. Hal yang lebih besar bisa dilakukan melelui kegiatan organisasi, instansi, atau komunitas yang bekerja sama dengan perusahaan dan pemerintah. Bila hal ini dapat terlaksana dengan baik tidak menutup kemungkinan akan ditiru orang lain sehingga akan banyak orang yang melakukan hal baik ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pendidikan Indonesia dalam Penguatan Nilai-Nilai Pancasila

Pendidikan telah menjadi bagian hidup dari setiap orang yang memiliki kedudukan penting. Dalam hal ini mengacu pada kepentingan bagaimana m...