Rabu, 15 Februari 2023

Paradigma Pribadi Peserta Didik (Growth Mindset dan Fixed Mindset)

 


Growth mindset adalah pola pikir bahwa seseorang memiliki keyakinan yang mendasar bahwa pembelajaran dan kecerdasan mereka dapat tumbuh seiring waktu, upaya dan pengalaman. Jika kita berusaha maka kita yakin akan berhasil. Pola pikir yang terbuka terhadap informasi. Setiap orang yang memiliki pola pikir ini akan selalu mencari positif. Jika kita memiliki pola pikir growth mindset, kita akan selalu berusaha untuk belajar dan mengembangkan diri. Kita juga akan dapat belajar dari umpan balik yang diberikan orang lain. Kita akan melihat umpan balik sebagai kesempatan untuk memperbaiki dan meningkatkan diri.

Fixed Mindset yaitu pola piker bahwa seseorang tidak percaya bahwa mereka dapat mengembangkan dan meningkatkan kecerdasan dan bakat mereka. Mereka juga percaya bahwa bakat saja yang mengarah pada kesuksesan dan tidak diperlukan untuk mencapai sebuah keberhasilan.

Orang-orang dengan pola pikir fixed mindset tidak akan merasa aman. Mereka tidak suka menghadapi tantangan dan mudah menyerah terhadap tantangan yang dihadapi. Mereka akan melihat bahwa upaya yang dihasilkan hanyalah sebuah sia-sia dan melihat umpan balik sebagai hal negatif. Orang-orang dengan pola pikir fixed mindset mungkin saja berhasil mencapai kesuksesan, tetapi mereka tidak akan mampu mencapai potensi tertinggi yang dimiliki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pendidikan Indonesia dalam Penguatan Nilai-Nilai Pancasila

Pendidikan telah menjadi bagian hidup dari setiap orang yang memiliki kedudukan penting. Dalam hal ini mengacu pada kepentingan bagaimana m...